16 Jan, 2025

Satpol PP Temui Proyek Property Psr I Tanah 600 Marelan Tanpa Izin PBG, Rakhmad : Hentikan Pengerjaan

Indofakta.com, 2025-01-09 16:52:02 WIB

Bagikan:

MEDAN  -- Proyek pembangunan tembok setinggi 3 (tiga) meter di Psr I, Kel. Tanah Enam Ratus, Kec. Medan Marelan, Kota Medan milik pengusaha property berinisial S dihimbau agar melakukan penyetopan pengerjaannya sebelum memiliki Retribusi Surat Izin Permohonan Bangunan Gedung (PBG).

Baca juga: Polsek Patumbak Ringkus Komplotan Begal Sadis, Dua Pelaku Ditangkap, Dua Buron


Pernyataan tersebut dikatakan, Rakhmad Adi Syahputra Harahap Kepala Satpol PP Kota Medan saat memberi keterangan kepada wartawan, Senin (6/1/2025) kemarin setelah pihaknya melakukan pengecekan atas pengaduan masyarakat terkait bangunan tanpa plank PBG, Selasa (31/12/2024) lalu.

Baca juga: Jaksa Agung Buka Rakernas Kejaksaan RI Tahun 2025: Gaungkan Transformasi Kejaksaan Berkeadilan, Humanis, Akuntabel dan Modern


"Setelah dilakukan pengecekan atas aduan masyarakat, dilokasi ada terdapat bangunan tembok yang belum ada Plank PBG. Saat dilokasi kami menemui pengawas atas nama Kevin dan kami himbau untuk menyetop segala aktivitas pengerjaan pembangunan," ujar Rakhmad, Kamis (8/1/2025) kepada wartawan.


Masih orang nomor satu di Satpol PP Kota Medan ini menjelaskan, saat ditanya pengawas tersebut tidak mau memberi informasi terkait bangunan apa yang akan di bangun.

Baca juga: Polsek Sunggal Tembak Residivis Beraksi di 12 Lokasi


"Sudah kami himbau untuk menghentikan proses pengerjaan pembangunan sampai adanya izin PBG yang dikeluarkan dari Pemko Medan. Dan persoalan izin PBG masih tetap kami lakukan monitor," ungkap Rakhmad.

Baca juga: Beda Dengan Terdakwa Maya A, JPU Tuntut Irfan NA, Andi N Serta Arsan L Masing-masing Pidana Penjara Selama 4 Tahun Dan 6 Bulan Dalam Tipikor Cigasong


Sebelumnya, Ansari Hasibuan Camat Medan Marelan disebut sebut memelihara proyek bangunan ilegal di Psr I, Kel. Tanah Enam Ratus, Kec. Medan Marelan, Kota Medan lantaran tidak memiliki/mengantongi izin PBG yang hingga sampai sekarang masih terus adanya aktivitas pengerjaan masih bungkam yang beberapa kali dikonfirmasi wartawan.


Begitupula halnya dengan, Alexander Sinulinga Kadis Perkimcikataru Kota Medan yang dikonfirmasi terkait bangunan tembok Psr I, Kel. Tanah Enam Ratus, Kec. Medan Marelan yang belum memiliki izin PBG milik pengusaha property berinisial S terus bungkam.(dar)

Bagikan:

© 2025 Copyright: Indofakta Online