4 Dec, 2024

Ibadah Jumat Agung Gereja Santo Ignatius Cimahi, Salib Adalah Tahta Damai

Indofakta.com, 2024-03-29 19:21:07 WIB

Bagikan:

Cimahi -- Ribuan umat Katolik memadati gereja dan juga halaman gereja Katolik Santo Ignatius yang beralamat di jalan Baros Kota Cimahi hari ini Jumat(29/3), Ibadat dimulai tepat pukul 14.00 Wib.

Baca juga: Wartawan Koran SIB Baren Siagian Terpilih Ketua Forwaka 2024-2026

Ibadah yang dipimpin oleh Pastor Paroki Santo Ignatius Cimahi, Pastor Yulianus Yaya Rusyadi, OSC, dilakukan penghormatan terhadap salib yang merupakan bentuk penghormatan terhadap Yesus Kristus, yang rela sengsara, wafat di Kayu Salib demi menebus dosa umat manusia.

Ibadat mengenang sengsara Yesus Kristus itu dibagi dalam lima bagian, yakni ritus pembuka, liturgi sabda, upacara Penghormatan Salib, dilanjutkan dengan Ekaristi dan Ritus Penutup.

Baca juga: Kapolsek Patumbak Bersama Tiga Pilar Melaksanakan Bhakti Sosial

Dalam liturgi sabda, teks passio Jumat Agung berisikan kisah sengsara Tuhan Yesus disampaikan melalui nyanyian oleh sejumlah petugas liturgi.

Pastor paroki Gereja Santo Ignatius Cimahi yaitu Pastor Yulianus Yaya Rusyadi, OSC, dalam Homilinya menyampaikan bahwa
Salib adalah tahta damai, ketika kita memandangnya kita merasakan kedamaian, damai itu harus kita bawa ke lingkungan sekitar kita, kita bawa kepada sesama dan keluarga kita. Salib membawa kita kepada keselamatan, Yesus taat sampai mati, kita juga harus taat kepada-Nya.

Disekitar gereja tampak puluhan anggota Barisan Ansor Serbaguna (Banser) Kota Cimahi yang berpartisipasi untuk keamanan Ibadat Jumat Agung. Partisipasi dalam menjaga keamanan Ibadat Jumat Agung ini semata-mata sebagai bentuk kebersamaan dalam menjaga hubungan baik sesama ummat lintas agama yang selama ini terjalin, kata salah satu anggota Banser yang ikut berjaga.

Baca juga: Polrestabes Medan Dirikan Posko Penanggulangan Longsor Sibolangit, Ini Nomor Pengaduannya

"Teman-teman dari Banser sudah tiap tahun ikut membantu kelancaran dan pengamanan di area gereja setiap perayaan hari besar terutama natal dan paskah" kata Pastor Paroki.(Why)

Bagikan:

© 2024 Copyright: Indofakta Online